Sabtu, 01 September 2018 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: F. Ekodhanto Purba 3610
(Foto: Wuri Setyaningsih)
Kotoran kuda yang berada di Jakarta Equestrian Park akan dijadikan pupuk kompos oleh PD PAL Jaya.
Direktur PD PAL Jaya, Subekti megatakan, setiap hari pihaknya melakukan pengangkutan kotoran kuda dari Equestrian sebanyak enam kubik atau dua truk.
Selanjutnya, kotoran tersebut kemudian ditampung di tempat pengolahan limbah milik PD PAL Jaya.
"Kotoran-kuda ini akan kami teliti dan dijadikan pupuk kompos
," imbuhnya, Sabtu (1/9).Dijelaskan Subekti, pengangkutan tersebut merupakan permintaan langsung dari anak usaha PT Jakarta Propertindo yaitu PT Pulomas Jaya selaku penanggungjawab Jakarta International Equestrian.
Pengangkutan sudah dilakukan sejak H-2 hingga kuda-kuda tersebut dikirim pulang ke negara masing-masing.