Sudin KPKP Jaksel Sebar 40 Petugas Pemeriksa Hewan Kurban

Kamis, 16 Agustus 2018 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Andry 1489

Sudin KPKP Jaksel Sebar 40 Petugas Periksa Kesehatan Hewan Kurban

(Foto: Erna Martiyanti)

Suku Dinas Ketahanan Pangan Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Selatan menyebar 40 petugas untuk memeriksa kondisi kesehatan hewan kurban.

Ada 40 petugas yang setiap hari melakukan pemeriksaan hewan kurban di Jakarta Selatan

Puluhan petugas tersebut setiap harinya disebar di 10 kecamatan di wilayah Jakarta Selatan.

Kepala Suku Dinas KPKP Jakarta Selatan, Wachyuni mengatakan,  selain memeriksa kesehatan hewan kurban, petugas juga akan melihat kelengkapan pedagang. Di antaranya seperti Surat Keterangan Kesehatan Hewan (SKKH) dari daerah asal.

"Ada 40 petugas yang setiap hari melakukan pemeriksaan hewan kurban di Jakarta Selatan," ujarnya, Kamis (16/8).

Ia menyebutkan, pemeriksaan hewan kurban dimulai dengan melihat kondisi fisik dan umur. Kemudian dilanjutkan pemeriksaan kesehatan mulai dari mata, tanduk, bulu, hingga buah zakar.

"Kalau ada yang ditemukan belum cukup umur dan cacat diminta untuk tidak dijual. Semua harus sesuai dengan syariat Islam," ucapnya.

Wachyuni memastikan, pada tahun ini tak ada pedagang yang menjual hewan kurban di trotoar. Seluruh pedagang diatur agar berjualan di tempat yang telah ditentukan.

"Pemeriksaan hewan kurban ini sekaligus juga untuk memantau lokasi pedagang," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Sudin KPKP Jaksel Periksa Kesehatan Hewan Kurban di Jalan TB Simatupang

Kesehatan Hewan Kurban di Jl TB Simatupang Diperiksa

Senin, 13 Agustus 2018 1697

 Sudin KPKP Jaksel Mulai Periksa Kesehatan Hewan Kurban

Jaksel Gelar Pemeriksaan Kesehatan Hewan Kurban

Jumat, 10 Agustus 2018 1940

Hewan Kurban di 41 Lokasi Penjualan di Jakpus Telah Diperiksa

Kesehatan 1.630 Ekor Hewan Kurban di Jakpus Sudah Diperiksa

Rabu, 15 Agustus 2018 1873

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks