Sudin PPAPP Kepulauan Seribu Luncurkan Program Sekolah Siaga Kependudukan

Jumat, 03 Agustus 2018 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Rio Sandiputra 3082

 Sudin PPAP Kepulauan Seribu Launching Sekolah Siaga Kependudukan

(Foto: Rudi Hermawan)

Suku Dinas Pemberdayaan, Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk (PPAPP) Kepulauan Seribu meluncurkan program Sekolah Siaga Kependudukan (SSK) di SMAN 69, Pulau Pramuka, Kelurahan Pulau Panggang, Jumat (3/8).

Program SSK menjadi wadah bagi program-program yang digulirkan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) seperti PIK remaja, genre (genre goes to school) dan lain-lain. Sehingga dapat berjalan berdampingan dan simultan

Kepala Sudin PPAP Kepulauan Seribu, Poltak Munthe mengatakan, program SSK ini mengintegrasikan materi kependudukan dengan mata pelajaran sesuai dengan pokok bahasan. Sehingga bukan mata pelajaran baru, dan tidak menambah jam pelajaran, serta tidak mengganggu kegiatan belajar mengajar. Namun justru mempertajam materi yang dibahas.

"Program SSK menjadi wadah bagi program-program yang digulirkan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) seperti PIK remaja, genre (Generasi Berencana goes to school) dan lain-lain. Sehingga dapat berjalan berdampingan dan simultan," kata Poltak.

Kasi Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (PPKB) Kepulauan Seribu, Maman Mansyur menambahkan SSK mengintegrasikan muatan materi pendidikan Kependudukan, Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (KKBPK) ke dalam beberapa mata pelajaran sebagai pengayaan materi pembelajaran.

"Ini dimaksudkan, agar guru dan peserta didik dapat memahami isu kependudukan secara lebih luas. Dan guru harus mampu mengintegrasikan isu kependudukan ke dalam pembelajaran sesuai kurikulum,” ujarnya.

Untuk memperlancar pemberian materi, pihaknya memberikan seperangkat sarana penunjang SSK berupa, lemari buku, meja tiga unit, poster akrilik, roll banner, dan KIE terkait kependudukan.

"Semoga ini semua dapat memperkaya pemahaman siswa akan kependudukan dan keluarga berencana,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
Kepulauan Seribu Raih Penghargaan Kota Layak Anak (KLA) Tingkat Pratama

Pemkab Kepulauan Seribu Raih Penghargaan Kota Layak Anak

Selasa, 24 Juli 2018 2850

 Sudin PPAPP Gelar Workshop Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Anak di Sekolah

Workshop Pencegahan Kekerasan Anak Digelar di SMAN 69

Rabu, 18 Juli 2018 2289

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks