Jumat, 03 Agustus 2018 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: F. Ekodhanto Purba 1770
(Foto: Wuri Setyaningsih)
Dinas Perpustakaan dan Arsip (Dispusip) DKI Jakarta tahun ini memiliki sebanyak 679.750 eksemplar koleksi buku.
Kepala Bidang Deposit, Pengembangan Koleksi, Layanan dan Pelestarian Dispusip DKI Jakarta, Jeje Nurjaman mengatakan, buku-buku tersebut ditempatkan di beberapa titik perpustakaan milik Dispusip DKI.
"Rinciannya, 300.383 ekemplar di Perpustakaan Cikini dan 227.919 eksemplar di Perpustakaan Kuningan," ujarnya, Jumat (3/8).
Ia menambahkan, sisanya sebanyak 3.127 ekemplar ditempatkan di Perpustakaan Permata dan 148.321 ekemplar di perpustakaan H.B Jassin.
Dijelaskan Nurjaman, selain itu pihaknya juga menambah koleksi buku di 20 titik Both Reading Corner atau Pojok Baca Asian Games 2018 serta 4.000 copy e-book dan 1.300 eksemplar buku umum.
“Untuk melengkapi koleksi, setiap tahunnya kami selalu menambah koleksi buku," tandasnya.