Tinjau Kali Sentiong, Ketua DPRD Apresiasi Upaya Gubernur

Rabu, 01 Agustus 2018 Reporter: Oki Akbar Editor: Andry 8365

Tinjau Kali Sentiong, Ketua DPRD Apresiasi Upaya Gubernur

(Foto: Oki Akbar)

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta, Prasetio Edi Marsudi bersama anggota DPRD DKI melanjutkan kunjungan ke Kali Sentiong, Kemayoran, Jakarta Pusat setelah meninjau fasilitas di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak ( RPTRA) Kalijodo, Penjaringan, Jakarta Utara.

Kami mengapresiasi terobosan Pak Anies

Di Kali Sentiong, pria yang akrab disapa Pras ini mengaku puas dengan upaya Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dalam meminimalisir kadar polutan di kali tersebut bersama Balai Besar Wilayah Sungai Ciliwung-Cisadane (BBWSCC).

"Kami mengapresiasi terobosan Pak Anies," ujarnya, Rabu (1/8).

Menurut Pras, saat ini aroma tak sedap sudah tidak lagi tercium dari kali yang dikenal dengan sebutan Kali Item ini.

"Saya coba makan di pinggir kali ini dan sudah tidak ada baunya," ucapnya.

Meski demikian, Pras mengingatkan kepada Pemprov DKI Jakarta agar kembali menuntaskan akar masalah di Kali Sentiong usai perhelatan Asian Games.

"Saya minta kita harus dituntaskan pokok permasalahannya setelah Asian Games nanti," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Ketua DPRD Tinjau RPTRA Kalijodo Jelang Asian Games

Ketua DPRD Tinjau RPTRA Kalijodo Jelang Asian Games

Rabu, 01 Agustus 2018 2072

Pengerukan Kali Sentiong Ditargetkan Rampung Akhir Agustus

Pengerukan Kali Sentiong Ditarget Rampung Akhir Agustus

Rabu, 03 Agustus 2016 3727

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks