Karang Taruna Jati Pulo Bikin Photo Booth Asian Games

Sabtu, 21 Juli 2018 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 4081

Karang Taruna Jati Pulo Buat Photo Booth Asian Games 2018

(Foto: Folmer)

Karang Taruna Kelurahan Jati Pulo, Kecamatan Palmerah, Jakarta Barat, membuat photo booth bernuansa Asian Games 2018 di halaman kantor kelurahan.  

Panggung kreatif yang didirikan di halaman kantor kelurahan bertema Asian Games ini Instagrammable

Lurah Jati Pulo, Ari Kurnia mengatakan, ini merupakan kreativitas generasi muda di wilayahnya dalam rangka menyemarakkan perhelatan Asian Games 2018. 

"Panggung kreatif yang didirikan di halaman kantor kelurahan bertema Asian Games ini Instagrammable. Ini salah satu bentuk kreasi karang taruna untuk menyeramakkan perhelatan  event olahraga bertaraf internasional," ujar Ari, Sabtu (21/7). 

Ia mengungkapkan, selain pembuatan photo booth, semua elemen warga juga turut berpartisipasi dengan membuat mural di sejumlah ruas jalan. 

"Kami juga membuat mural di Jalan Z RW 08 atas inisiatif warga sebagai bentuk turut menyemarakkan Asian Games," ungkapnya. 

Ketua Karang Taruna Kelurahan Jati Pulo, Agustiawan menjelaskan panggung kreatif dibuat murni oleh generasi muda sebagai bentuk partisipasi menggemakan perhelatan Asian Games 2018. 

"Ini merupakan ide kreatif untuk menggemakan perhelatan Asian Games kepada seluruh warga Jati Pulo," tandasnya.  

BERITA TERKAIT
Kampung Tematik Semarakkan Asian Games XVIII di Jakarta

Kampung Tematik Semarakkan Asian Games XVIII di Jakarta

Sabtu, 21 Juli 2018 2784

Waktu Tempuh dari Wisma Atlet ke Venue Asian Games Masuk Kategori Aman

Waktu Tempuh dari Wisma Atlet ke Venue Asian Games Masuk Kategori Aman

Jumat, 20 Juli 2018 1973

Siswa-siswi Akan Tampilkan Atraksi Budaya Meriahkan Torch Relay

Siswa di Jaksel akan Tampilkan Atraksi Budaya Saat Torch Relay

Jumat, 20 Juli 2018 2747

112 Ton Sampah Diangkut dari Kolong Tol di Pejagalan

112 Ton Sampah Diangkut dari Kolong Tol di Pejagalan

Jumat, 20 Juli 2018 2095

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307258

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks