128 Kendaraan Ditindak Saat Razia di Pasar Gembrong

Senin, 16 Juli 2018 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 1960

 128 Kendaraan Terjaring Razia di Pasar Gembrong

(Foto: Nurito)

Sebanyak 128 kendaraan ditindak saat petugas menggelar Operasi Lintas Jaya di Jalan Basuki Rahmat, Jatinegara, Jakarta Timur, Senin (16/7). Seluruh kendaraan ditindak saat parkir liar di depan kawasan Pasar Gembrong maupun yang dihentikan saat melintas di kawasan tersebut karena tidak dilengkapi surat-surat kendaraan.

Karena banyak keluhan warga maka kita kembali lakukan razia

Kasi Pengawasan dan Pengendalian Suku Dinas Perhubungan (Sudinhub) Jakarta Timur, Slamet Dahlan mengatakan, razia dilakukan di kawasan Pasar Gembrong ini untuk menindaklanjuti keluhan warga. Dimana setiap hari banyak kendaraan parkir liar di trotoar dan bahu jalan. Sehingga kawasan ini sering didera kemacetan lalu lintas.

"Karena banyak keluhan warga maka kita kembali lakukan razia. Di kawasan ini memang banyak kendaraan parkir liar hingga memicu kemacetan lalu lintas," kata Slamet Dahlan.

Dalam razia ini pihaknya berhasil menindak 128 kendaraan. Rinciannya, 90 kendaraan ditilang polisi, 30 kendaraan ditilang petugas Sudin Perhubungan dan delapan kendaraan lainnya setop operasi. Sebab saat diperiksa petugas ternyata surat kendaraan tidak lengkap dan kendaraan tak laik jalan.

BERITA TERKAIT
80 Petugas Gabungan Gelar Razia Parkir Liar

Petugas Gabungan Gelar Razia Parkir Liar di Jatinegara

Senin, 09 Juli 2018 2364

Petugas Gabungan Amankan 31 Preman di Cililitan

Petugas Gabungan Amankan Jukir Liar di Cililitan

Rabu, 04 Juli 2018 1827

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307243

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks