50 Petugas Gabungan Bersihkan Puing Sisa Kebakaran di Menteng Tenggulun

Senin, 16 Juli 2018 Reporter: Suparni Editor: Rio Sandiputra 1710

 50 Petugas Gabungan Bersihkan Sisa Kebakaran di Menteng Tenggulun

(Foto: Suparni)

Puluhan petugas gabungan melakukan pembersihan sisa puing kebakaran di Jalan Menteng Tenggulun, RW 10, Kelurahan Menteng, Menteng, Jakarta Pusat. Ini dilakukan agar warga bisa dengan cepat menggunakan kembali lahan miliknya.

Kita bersinergi

Lurah Menteng, Agus Sulaeman mengatakan, ada sekitar 50 personel gabungan dari petugas penanganan prasarana dan sarana umum (PPSU), PHL Sudin Bina Marga, Sudin Sumber Daya Air (SDA), dan Sudin Lingkungan Hidup yang dikerahkan untuk melakukan pembersihan lahan tersebut.

"Kita bersinergi. Setelah bersih warga bisa memulai membangun kembali rumahnya," ujar Agus Sulaeman, Senin (16/7).

Sementara itu, Kepala Satuan Pelaksana Lingkungan Hidup Kecamatan Menteng, Sutadi mengatakan pihaknya sudah mengangkut 66 meter kubik puing sisa kebakaran sejak kemarin. Pengangkutan dilakukan dengan sistem pengumpan menggunakan mobil operasional PPSU dari dalam lokasi dan ditampung oleh truk sampah milik Sudin Lingkungan Hidup di Jalan Latuharhari, Menteng.

"Pengangkutannya dilakukan dengan mengerahkan tiga truk besar dan tiga truk kecil," tandasnya.

Dalam kejadian kebakaran Sabtu (14/7) lalu, 32 rumah warga terbakar dan puluhan lainnya mengalami kerusakan.

BERITA TERKAIT
 10 Meter Kubik Material Diangkut Dari Lokasi Bekas Kebakaran di Duri Pulo

Petugas Gabungan Bersihkan Sisa Kebakaran di Duri Pulo

Jumat, 25 Mei 2018 1917

250 Petugas Gabungan Bersihkan Puing Sisa Kebakaran Pondok Bambu

Puing Sisa Kebakaran di Pondok Bambu Dibersihkan

Minggu, 27 Mei 2018 1666

Satpol PP Jakbar Gelar Bakti Sosial di Taman Kota

Satpol PP Jakbar Gelar Bakti Sosial di Taman Kota

Kamis, 12 April 2018 1592

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307243

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks