BI dan TPID Solo Pelajari Sistem Pengendalian Pangan di DKI

Kamis, 12 Juli 2018 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: F. Ekodhanto Purba 2406

BI Solo Ajak TPID Belajar Pengendalian Pangan ke Food Station

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) dan Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Solo mempelajari sistem pengendalian pangan di DKI Jakarta, khususnya di  PT Food Station Tjipinang Jaya.

Mereka ingin mengetahui program early warning system (EWS) khususnya mengenai sistem pengendalian pangan di Jakarta

Direktur Keuangan PT Food Station Tjipinang Jakarta, Thomas Hadinata mengatakan, kunjungan tersebut untuk mengetahui upaya-upaya yang dilakukan oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta dalam hal ini PT Food Station Tjipinang Jaya mengenai sistem pengendalian pangan.

"Mereka ingin mengetahui program early warning system (EWS) khususnya mengenai sistem pengendalian pangan di Jakarta," ujarnya, Kamis (12/7).

Dijelaskan Thomas, dalam pertemuan itu, pihaknya menjelaskan mengenai sistem kerja sama yang dilakukan oleh PT Food Station Tjipinang Jaya dengan lembaga-lembaga lain. Misalkan, selama ini mengontrol pasokan beras di pasaran sekaligus menjadi pemain pasar. Sebagai pengontrol pasokan beras, pihaknya bekerja sama dengan Bulog, untuk pengadaan serta stabilitas kebutuhan beras yang dikonsumsi warga Jakarta. 

"Sebagai pemain pasar, pihaknya menjalin kontak kerja dengan para petani, kelompok tani, serta melakukan perdagangan beras antar daerah," katanya.

Kepala Kantor Perwakilan BI sekaligus sekretaris TPID Kota Solo, Bandoe Widiarto mengatakan, PT Food Station memiliki program early warning system (EWS) untuk mengantisipasi lonjakan inflasi salah satunya melalui sistem pengendalian pangan.

"Oleh sebab itu, idealnya tiap daerah memiliki lembaga semacam BUMD yang memasok barang kebutuhan pokok masyarakat, tentunya dengan manajemen dan permodalan yang kuat," tandasnya.

BERITA TERKAIT
PT FSTJ-Koperasi Putra Blitar Jalin Kerja Sama Pemenuhan Telur di Jakarta

PT FSTJ-Koperasi Putra Blitar Jalin Kerja Sama Pemenuhan Telur

Senin, 09 Juli 2018 2848

PT FSTJ Kurangi Impor Bawang Putih

PT FSTJ Komitmen Kurangi Impor Bawang Putih

Senin, 09 Juli 2018 1477

Basuki Akan Suntikkan Modal Rp 1,5 T ke PT FSTJ

Amankan Stok Beras, DKI Suntik FSTJ Modal Rp 1,5 Triliun

Selasa, 31 Maret 2015 3940

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469035

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307797

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284354

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260978

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196600

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks