Pemprov DKI Bakal Gelar Festival Jakarnaval Minggu Ini

Rabu, 04 Juli 2018 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: F. Ekodhanto Purba 1737

500.000 Orang Dipediksi Kunjungi Jakarnaval

(Foto: Reza Hapiz)

Dalam rangka memeriahkan hari ulang tahun (HUT) ke-491 Kota Jakarta, Asian Paragames dan promosi perhelatan Asian Games, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan menggelar Festival Jakarnaval pada Minggu (8/7) 2018.

Peserta Jakarnavalnya datang dari berbagai latar belakang sebanyak kurang lebih 4.000 peserta 

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) DKI Jakarta Tinia Budiati mengatakan, untuk kegiatan Jakarnaval pihaknya menargetkan sebanyak 500.000 pengunjung.

“Peserta Jakarnavalnya datang dari berbagai latar belakang sebanyak kurang lebih 4.000 peserta," ujarnya Rabu (4/7).

Dijelaskan Tinia para peserta tersebut berasal dari berbagai latar belakang, seperti komunitas, asosiasi, organisasi, BUMD, penggiat seni, hingga linstansi lintas sektoral. 

Para peserta itu akan menampilkan berbagai kreasi kostum, sebanyak 70 kendaraan hias dan operasional yang akan dihias sehingga menjadi daya tarik tersendiri bagi pengunjung. Perhelatan Jakarnaval ini menggunakan anggaran dana dari APBD, yaitu sebesar Rp 3,7 miliar. 

“Dalam kesempatan ini juga akan ditampilkan pasukan yang membawa simbol 45 bendera negara peserta Asian Games," jelasnya.

Ia menambahkan, untuk pembukaan Jakarnaval akan dihadiri duta besar dari negara peserta Asian Games dan Asian Para Games 2018.

"Selain itu, juga akan dihadiri para Walikota, Bupati, Ketua Asian Games 2018, Ketua INASGOC, dan berbagai tokoh masyarakat," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Rayakan HUT ke-491, Disparbud DKI Gelar Masuk Museum Gratis

HUT ke-491 Kota Jakarta, Disparbud Gelar Masuk Museum Gratis Hari Ini

Selasa, 26 Juni 2018 2512

Jakarta Karnaval 2018 Usung Tema Spirit Jakarta to Asian Games

Jakarta Karnaval 2018 Usung Tema Spirit Jakarta to Asian Games

Jumat, 29 Juni 2018 1963

Pertunjakan Seni Jalanan Meriahkan Jakarnaval 2015

Pertunjukan Seni Jalanan Meriahkan Jakarnaval 2015

Kamis, 04 Juni 2015 5277

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks