Senin, 02 Juli 2018 Reporter: Mustaqim Amna Editor: F. Ekodhanto Purba 1389
(Foto: Reza Hapiz)
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan ingin uji coba perluasan sistem ganjil genap di sejumlah ruas jalan Jakarta untuk persiapan Asian Games 2018 selalu dipantau. Uji coba ganjil genap tersebut dimulai hari ini Senin (2/7) hingga 31 Juli mendatang.
"Jadi, semua tim selalu siap di lapangan untuk memantau perkembangan uji coba ganjil genap," ujar Anies di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Senin(2/7).
Dijelaskan Anies, pengendara yang terkena dampak diberi jalur alternatif seperti Jl Warung Jati Barat, Jl Pejaten Raya, Jl Pasar Minggu, Jl Soepomo dan Jl Saharjo.
"Saya ingin garisbawahi, uji coba ini dilakukan dalam rangka meny
ukseskan Indonesia sebagai tuan rumah Asian Games," tuturnya.Anies juga berharap seluruh masyarakat melihat kebijakan tersebut sebagai bagian untuk membuat para tamu, atlet, jurnalis serta para ofisial dari seluruh dunia terfasilitasi dengan baik.
"Jadi kita sebagai tuan rumah tentu akan ada kerja ekstra dan saling kerja sama untuk menyukseskan perhelatan ini," tandasnya.