Sekda Minta Kawasan Lintasan Parade Obor Asian Games Dibenahi

Rabu, 23 Mei 2018 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhy Tristanto 3163

Terkait Asian Games, Sekda DKI Para Wali Kota Benahi Lingkungan dan Jalan

(Foto: doc)

Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta, Saefullah, meminta wali kota segera membenahi lingkungan di wilayahnya yang akan dilintasi parade pembawa obor (Torch Relay) Asian Games 2018. 

Pembenahan lingkungan dan jalan penting dilakukan agar bersih dan indah dipandang mata

Dikatakan Saefullah, wali kota berserta jajarannya dapat mengajak serta masyarakat untuk ikut aktif membenahi lingkungan agar bersih, indah dan rapih, agar para atlet dan ofisial negara peserta Asian Games memiliki kesan positif terhadap Jakarta.

"Pembenahan lingkungan dan jalan penting dilakukan agar bersih dan indah dipandang mata," ujar Saefullah, Rabu (23/5).

Dijelaskan Saefullah, wilayah yang akan dilintasi parade pembawa obor Asian Games, yaitu untuk wilayah Jakarta Timur di Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta Pusat di Monas, Jakarta Selatan di Ragunan, Jakarta Barat di Kota Tua, dan Jakarta Utara di Pelabuhan Sunda Kelapa dan Taman Impian Jaya Ancol.

"Nantinya mendekati pawai obor dan Asian Games saya akan cek hingga benar-benar siap dan tertata dengan rapi," tandasnya.

BERITA TERKAIT
14 Pulau Disiapkan untuk Wisata Kontingen Peserta Asian Games

14 Pulau Disiapkan untuk Wisata Asian Games

Selasa, 22 Mei 2018 1682

14 Pulau Disiapkan untuk Wisata Kontingen Peserta Asian Games

14 Pulau Disiapkan untuk Wisata Asian Games

Selasa, 22 Mei 2018 1682

 Jalan Inspeksi Kali Item Dipasang Pagar Besi

Jalan Inspeksi Kali Item Dipasang Pagar Besi

Kamis, 17 Mei 2018 3175

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307243

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks