Kecamatan Pesanggrahan Gelar Bazar Ramadan OK OCE

Selasa, 22 Mei 2018 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Andry 2158

Kecamatan Pesanggrahan Gelar Bazar Ramadan OK OCE

(Foto: Erna Martiyanti)

Kecamatan Pesanggrahan bersama Suku Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah serta Perdagangan (KUKMP) Jakarta Selatan menggelar Bazar Ramadan OK OCE.

Ini sekaligus untuk media promosi produk-produk dari UKM yang jadi binaan OK OCE

Peserta bazar merupakan pelaku UKM yang telah mengikui program OK OCE.

Camat Pesanggrahan, Fajar Churniawan mengatakan, bazar ini akan digelar dua pekan, tepatnya dari 21 Mei hingga 1 Juni 2018 mendatang. Sebanyak 37 pelaku UKM menjadi peserta dalam bazar kali ini.

"Ini sekaligus untuk media promosi produk-produk UKM yang jadi binaan OK OCE," ujarnya, Selasa (22/5).

Fajar menjelaskan, bazar ini juga digelar untuk mencetak wirausahawan baru dan mengembangkan usaha yang sudah berjalan. Sehingga produk UKM bisa lebih dikenal masyarakat luas.

"Diharapkan ini bisa membuka lapangan kerja baru dalam upaya mengurangi angka pengangguran.  Khususnya di wilayah Kecamatan Pesanggrahan," ucapnya.

Menurut Fajar, bazar yang menjual beragam kuliner, kerajinan tangan, pakaian dan kebutuhan Ramadan serta Lebaran ini digelar setiap hari mulai pukul 13.00 - 17.00.

"Semua kuliner yang dijajakan di bazar tersebut telah dilakukan uji laboratorium. Jadi aman untuk dikonsumsi," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Sudin KUKMP Gelar Bazar OK OCE di RPTRA Petamburan

30 Pedagang Binaan OK OCE Ikuti Bazar di RPTRA Petamburan

Kamis, 17 Mei 2018 2332

 42 Pelaku UKM Gelar Bazar di Pondok Ranggon

42 Pelaku UKM Gelar Bazar di Pondok Ranggon

Selasa, 15 Mei 2018 2841

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307846

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284366

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196610

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks