Sandi Ingin OK OCE Goldpreneur Perbanyak Peluang Usaha

Jumat, 11 Mei 2018 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 1852

Sandi Ingin OK OCE Goldpreneur Perbanyak Peluang Usaha

(Foto: Punto Likmiardi)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno menginginkan, kehadiran OK OCE Goldpreneur mampu memperbanyak peluang usaha bagi warga DKI Jakarta.

Saya optimistis, program ini dapat memberikan manfaat, peluang usaha dan meciptakan lapangan kerja

Sandi mengatakan, OK OCE Goldpreneur merupakan hasil kolaborasi dari Perkumpulan Gerakan OK OCE (PGO) dengan Tamasia, platform aplikasi syariah berbasis Android dan iOS yang menyediakan jasa transaksi jual beli logam mulia.

"OK OCE Goldpreneur bisa menjadi salah satu peluang wirausaha bagi peserta OK OCE," ujar Sandi, di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (11/5).

Dijelaskannya, melalui program ini, peserta OK OCE Goldpreneur selain dapat berjualan emas, juga akan mendapatkan pelatihan dan pendampingan bisnis dari para pakar.

"Saya optimistis, program ini dapat memberikan manfaat, peluang usaha dan meciptakan lapangan kerja," terangnya.

Sementara, Ketua PGO, Faransyah Jaya menambahkan, berwirausaha menggunakan program ini sangat mudah. Sebab, cukup bermodalkan smartphone dan koneksi internet.

"Program ini juga sangat cocok untuk kaum perempuan yang ingin langsung action untuk berwirausaha," tandasnya.

Untuk diketahui, bagi yang ingin bergabung menjadi peserta OK OCE Goldpreneur cukup melakukan tiga langkah mudah yakni, unduh aplikasi Tamasia, registrasi dan transfer biaya pendaftaran Rp 150.000 (sudah termasuk deposit di aplikasi senilai Rp 50.000). Kemudian, ikuti pelatihan dan pendampingannya.

Untuk mendapatkan informasi yang lebih lengkap tentang OK OCE Goldpreneur, masyarakat dapat mengunjungi portal www.tamasia.co.id/okoce.

BERITA TERKAIT
Terinspirasi DIbunda, Sandi akan Bentuk OK OCE Jewelery

Sandi akan Bentuk OK OCE Jewellery

Kamis, 03 Mei 2018 2288

 PD Pal Jaya Lakukan Tandatangani Kerjasama dengan PGO

Pal Jaya dan PGO Tanda Tangani Kerja Sama Pemasaran Biopal

Jumat, 27 April 2018 2814

Pemprov DKI Luncurkan Program OK OCE Export

Pemprov DKI Luncurkan Program OK OCE Export

Rabu, 25 April 2018 1823

72 Peserta OK OCE Terima Bantuan Kredit dari Bank DKI

72 Peserta OK OCE Terima Bantuan Kredit dari Bank DKI

Senin, 23 April 2018 2937

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks