Kamis, 03 Mei 2018 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: F. Ekodhanto Purba 2947
(Foto: Wuri Setyaningsih)
Direktur Utama PT Askrida Syariah, Abdul Mulki mengatakan, pada tahun 2018 ini pihaknya menargetkan pendapatan premi sebesar Rp 560 miliar. PT Askrida Syariah merupakan anak usaha PT Asuransi Bangun Askrida di sektor syariah yang izin usahanya diperoleh pada akhir tahun lalu
.Tahun ini pendapatan premi kita targetkan sebesar Rp 560 miliar, jumlah tersebut telah termasuk pendapatan dari DKI Jakarta sebesar Rp 10 miliar
“Tahun ini pendapatan premi kita targetkan sebesar Rp 560 miliar, jumlah tersebut telah termasuk pendapatan dari DKI Jakarta sebesar Rp 10 miliar,” ujarnya, Kamis (3/5).
Abdul menambahkan untuk mencapai target premi tersebut pihaknya memiliki beberapa produk yang dapat ditawarkan kepada masyarakat, seperti pembiayaan syariah konsumtif dengan perbankan.
"Untuk hal ini kami bekerjasama dengan hampir seluruh Bank Pembangunan Daerah (BPD) melalui BANK DKI,dan kami juga telah bekerjasama dengan Pemprov DKI,” tandasnya.