Sandi Ingin Abnon Jakarta Jadi Duta Investasi

Sabtu, 21 April 2018 Reporter: Adriana Megawati Editor: Andry 2271

 Sandiaga berikan pembekalan kepada finalis Abnon

(Foto: Adriana Megawati)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno hari ini memberikan pembekalan kepada finalis Abang dan None (Abnon) Jakarta tingkat wilayah kota administrasi dan kabupaten tahun 2018 di Balai Agung, Balai Kota.

Kita ingin mereka selain menjadi duta pariwisata, juga menjadi duta investasi

Pada kesempatan itu, Sandi mengatakan ingin pemenang Abnon nantinya tidak hanya menjadi duta pariwisata, tapi juga duta investasi. Sehingga dapat ikut serta membantu meningkatkan perekonomian di Ibukota.

Ia menilai, dengan menjadi duta investasi, Abnon terpilih nantinya dapat merangkul warga, terutama kalangan muda untuk menjalankan usaha.

"Kita ingin mereka selain menjadi duta pariwisata, juga menjadi duta investasi. Mereka harus bisa mengajak masyarakat untuk menjalankan bisnis," ujarnya di lokasi, Sabtu (21/4).

Menurut Sandi, antusiasme warga mengikuti pemilihan Abnon Jakarta pada tahun ini semakin meningkat. Kondisi tersebut harus diimbangi dengan program-program yang mampu mendongkrak perekonomian di Ibukota.

"Nanti mereka akan kita kenalkan program-program DKI. Mereka juga akan kita pusatkan untuk pelajari bisnis-bisnis yang ada di Jakarta untuk ditularkan ke masyarakat," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Final Pemilihan Abnon Jakut Digelar Besok

Final Pemilihan Abnon Jakut Digelar Besok

Jumat, 20 April 2018 2008

15 Finalis Abnon Jaktim Ikuti Malam Keakraban

15 Finalis Abnon Jaktim Ikuti Malam Keakraban

Kamis, 19 April 2018 1785

Gubernur: Kami Atas Nama Pemprov DKI Mengucapkan Selamat Hari Natal

Anies Harap Suasana Damai Natal di Ibukota Tetap Terjaga

Minggu, 24 Desember 2017 2779

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469449

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 309115

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261368

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196926

DKI Hapus Denda PKB Hingga 2 Agustus

DKI Hapus Denda PKB Hingga 2 Agustus

Jumat, 08 Juli 2016 194712

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks