60 Warga Jaksel Ikuti Pelatihan Mengemudi Angkatan Ketiga

Selasa, 10 April 2018 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Budhy Tristanto 2283

 60 Peserta Ikuti Pelatihan Mengemudi Angkatan Ketiga

(Foto: Erna Martiyanti)

Sebanyak 60 warga dari Kecamatan Jagakarsa, Tebet, Pasar Minggu dan Kecamatan Cilandak, Selasa (10/4), mengikuti pelatihan mengemudi yang digelar Suku Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Nakertrans) Jakarta Selatan.  

Target kami satu tahun ini bisa melatih 300 orang, untuk mendapatkan SIM A

Pelaksana harian (Plh) Sudin Nakertrans Jakarta Selatan, Rudolf Tambunan mengatakan, peserta pelatihan merupakan hasil usulan Musrenbang pada 2017 lalu. Data peserta diberikan oleh kelurahan by name by address.

"Peserta hari ini ada 60 orang yang ikut pelatihan. Target kami satu tahun ini bisa melatih 300 orang, untuk mendapatkan SIM A," kata Rudolf di Kantor Wali Kota Jakarta Selatan. 

Dia menambahkan, peserta pelatihan mengemudi ini dibagi menjadi lima angkatan. Masing-masing angkatan diikuti oleh 60 peserta. 

"Ini merupakan angkatan ketiga. Kami harap, perserta memanfaatkan pelatihan ini agar bisa bekerja," ucapnya.

Kepala Seksi Pelatihan Penempatan Produktivitas dan Transmigrasi Sudin Nakertrans Jakarta Selatan, Lies Agustini menambahkan, pelatihan digelar selama 12 hari. Pada hari pertama peserta mendapatkan materi teori mengemudi. Kemudian selama 10 hari dilakukan praktik lapangan.

"Hari terakhir peserta praktik di Samsat sekaligus untuk membuat SIM A," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 60 Peserta Ikut Pelatihan Mengemudi SIM A

60 Peserta Ikuti Kursus Mengemudi di Jaksel

Rabu, 14 Maret 2018 1912

Pemkot Jaksel Gelar Pelatihan SIM A

Pemkot Jaksel Gelar Pelatihan Mengemudi

Senin, 12 Februari 2018 1661

Usulan Kegiatan Non Fiisk di Jaktim Meningkat 39 Persen

Usulan Kegiatan Non Fisik di Musrenbang Jaktim Meningkat

Senin, 19 Maret 2018 8057

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469031

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307779

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284352

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260976

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196598

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks