Jumat, 16 Maret 2018 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Rio Sandiputra 1076
(Foto: doc)
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Seribu menyambut baik rencana perluasan dan pengembangan jaringan kabel bawah laut yang akan dilakukan PT Jakarta Utilitas Propertindo.
Wakil Bupati Kepulauan Seribu, Ismer Harahap mengatakan, saat ini 11 pulau permukiman dan tiga pulau resort sudah dialiri listrik melalui kabel bawah laut oleh PT PLN (Persero).
"Nanti akan dilakukan penguatan penambahan daya untuk pulau permukiman dan pulau resort," kata Ismer, Jumat (16/3).
Ia menambahkan, tanggal 20 Maret 2018 mendatang rencananya akan ada Focus Group Discussion (FGD) PT Jakarta Utilitas Propertindo
dengan mengundang beberapa pakar untuk meminta masukan."Kami harap perluasan dan pengembangan jaringan listrik kabel bawah laut bisa dilakukan secepatnya. Agar bisa mendukung Kepulauan Seribu sebagai salah satu kawasan stategis pariwisata nasional (KSPN)," tandasnya.