Rambu di Flyover Bintaro Permai Sudah Penuhi Kebutuhan

Jumat, 16 Maret 2018 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Andry 1750

 30 Petugas Disiagakan Jelang Peresmian Flyover Bintaro Permai

(Foto: Erna Martiyanti)

Dinas Bina Marga DKI Jakarta memastikan rambu lalu lintas di sepanjang Flyover Bintaro Permai, Jakarta Selatan yang baru diresmikan hari ini sudah memenuhi kebutuhan di lapangan.

Rambu yang ada di lapangan sudah hasil rekomendasi dari Dinas Perhubungan. Jadi tidak perlu ada penambahan rambu lagi

"Rambu yang ada di lapangan sudah hasil rekomendasi dari Dinas Perhubungan. Jadi tidak perlu ada penambahan rambu lagi," ujar Heru Suwondo, Kabid Simpang dan Jalan Tak Sebidang Dinas Bina Marga DKI Jakarta, Jumat (16/3).

Heru juga menjelaskan, pihaknya telah melakukan evaluasi selama uji coba. Hasilnya arus lalu lintas berjalan dengan lancar tanpa ada kendala berarti di lapangan.

Menurut Heru, flyover ini dibangun sejak 2017 untuk menghubungkan Jalan Bintaro Permai dengan Jalan Veteran. Jalan layang tersebut bisa dilintasi dua arah yang dibatasi dengan marka jalan putih di tengah jalan.

"Flyover dibangun dengan panjang 381 meter dan lebar 10 meter. Di sisi kanan jalan layang disediakan trotoar selebar 1,5 meter untuk pejalan kaki," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Komisi D DPRD DKI nilai Flyover Bintaro Permai masih kekurangan fasilitas

Komisi D DPRD Tinjau Flyover Bintaro Permai

Senin, 12 Maret 2018 1303

 Flyover Bintaro Dilengkapi dengan Trotoar

Flyover Bintaro Permai Dilengkapi Trotoar

Selasa, 06 Maret 2018 3137

 Flyover Bintaro Permai Mulai Diuji Coba

Flyover Bintaro Permai Mulai Diuji Coba Hari Ini

Selasa, 06 Maret 2018 2125

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks