Tiga RW di Jakpus Didorong Jalankan Program Kampung Iklim

Selasa, 13 Maret 2018 Reporter: Suparni Editor: Rio Sandiputra 3271

Tiga RW di Jakpus Didorong Menjadi Kampung Pro Iklim

(Foto: Suparni)

Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Pusat akan mendorong tiga RW di wilayahnya menjalankan Program Kampung Iklim (ProKlim). Program penghijauan dan pemanfaatan lahan untuk pelestarian lingkungan dilakukan.

Sosialisasi, pembinaan dan penyuluhan terus dilakukan untuk mewujudkan tiga RW ini masuk kategori kampung pro iklim tahun ini

Kepala Seksi Peran Serta Masyarakat dan Penataan Hukum Suku Dinas Lingkungan Hidup Jakarta Pusat, Maspud mengatakan, tahun lalu RW 06 Kelurahan Kebon Kosong, Kecamatan Kemayoran berhasil mendapatkan penghargaan Program Kampung Iklim tingkat nasional dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI.

Untuk tahun ini, lanjut Maspud, pihaknya akan mendorong RW 03 Kelurahan Cempaka Putih Timur, RW 02 dan RW 08 Kelurahan Rawasari untuk bisa ikut menjadi Kampung Iklim. "Sosialisasi, pembinaan dan penyuluhan terus dilakukan untuk mewujudkan tiga RW ini masuk kategori kampung pro iklim tahun ini," ujarnya, Selasa (13/3).

Menurutnya, Wali Kota Jakarta Pusat mewajibkan setiap kecamatan mencari dan mengusulkan kelurahannya ikut ProKlim. "Target kita tahun ini, setiap kelurahan memiliki titik kampung pro iklim. Karena memang sangat besar manfaatnya bagi kehidupan masyarakat," tandasnya.

BERITA TERKAIT
DKI Jakarta Borong Penghargaan Lingkungan Hidup

DKI Jakarta Borong Penghargaan Lingkungan Hidup

Kamis, 03 Agustus 2017 8820

Lurah Penerima Penghargaan Proklim Bakal Dipromosikan

Berprestasi, Tiga Lurah akan Dipromosikan

Kamis, 03 Agustus 2017 3461

Pemkot Jakbar Akan Gelar Bimtek Proklim

Pemkot Jakbar akan Gelar Bimtek Program Kampung Iklim

Selasa, 13 Februari 2018 2549

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307839

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284364

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260985

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196609

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks