Wali Kota Jakbar Minta Usulan Musrenbang Utamakan Kepentingan Warga

Rabu, 07 Maret 2018 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 2214

Wali Kota Jakbar Minta Usulan Musrebang Utamakan Kepentingan Warga

(Foto: Folmer)

Wali Kota Jakarta Barat, Anas Efendi, membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Kebon Jeruk, Rabu (7/3).  

Kami juga akan anggarkan usulan pembangunan bank sampah setiap RW

Pada kesempatan itu, Anas kembali mengingatkan agar usulan yang dibahas dalam Musrenbang lebih mengutamakan kepentingan warga, bukan untuk kepentingan pribadi atau golongan. 

"Misalnya, pembangunan lampu penerangan jalan. Ini diusulkan karena sangat dibutuhkan warga untuk menghindari terjadinya rawan kejahatan," ujar Anas.

Ia mengungkapkan, seluruh usulan warga dari mulai rembuk RW, Musrenbang kelurahan, kecamatan hingga tingkat kota, harus sejalan dengan program Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) DKI 2018-2022. 

"Program RPJMD di antaranya peningkatan kualitas permukiman, ketersediaan sarana dan prasarana transportasi dan penguatan ketahanan pangan," katanya.

Camat Kebon Jeruk, Abdullah menambahkan, hasil rembuk RW yang dibahas melalui Musrenbang di tujuh kelurahan sebanyak 926 usulan dengan nilai anggaran sekitar Rp 230 miliar. Mayoritas usulan didominasi kegiatan fisik perbaikan jalan. 

"Kami juga akan anggarkan usulan pembangunan bank sampah untuk setiap RW," tandasnya. 

BERITA TERKAIT
 903 Usulan Dibahas di Musrenbang Kecamatan Ciracas

903 Usulan Dibahas di Musrenbang Kecamatan Ciracas

Rabu, 07 Maret 2018 1596

Lahan Kosong di Setu Diusulkan Dibangun TPS

Kelurahan Setu Usulkan Pembuatan TPSS di Lahan Dishutam DKI

Selasa, 06 Maret 2018 2021

925 Usulan Dibahas Dalam Musrenbang Kecamatan Duren Sawit

925 Usulan Dibahas dalam Musrenbang Duren Sawit

Selasa, 06 Maret 2018 1543

Musrenbang Kecamatan Cipayung Membahas 865 Usulan

Musrenbang Kecamatan Cipayung Bahas 865 Usulan

Senin, 05 Maret 2018 1687

Musrenbang Kecamatan Tambora Bahas 821 Usulan

Musrenbang Kecamatan Tambora Bahas 821 Usulan

Senin, 05 Maret 2018 1879

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks