Selasa, 27 Februari 2018 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 1903
(Foto: Punto Likmiardi)
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno menginginkan adanya penyelenggaraan Festival Pulau Tidung, di Pulau Tidung, Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu.
Dikatakan Sandi, selain kegiatan yang berkaitan dengan pariwisata dan kebudayaan, festival tersebut juga akan dimeriahkan dengan pertandingan olahraga.
"Untuk kali pertama, kita akan menyelenggarakan lomba renang sejauh satu kilometer dilanjutkan lari sepanjang 10 kilometer," ujar Sandi, saat berkantor di Pulau Tidung, Kepulauan Seribu, Selasa (27/2).
Ia menambahkan, dirinya berencana mengajak serta Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti untuk ikut berpartisipasi dalam Festival Pulau Tidung.
"Rencananya, penyelenggaraan berlangsung di bulan April. Saya minta, jajaran Pemerintah Kabupaten Kepulauan Seribu bersama masyarakat bisa memastikan kebersihan di Pulau Tidung," tandasnya.