Lima Titik Trotoar di Jaksel Diperbaiki Tahun Ini

Jumat, 09 Februari 2018 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Andry 1825

Lima Titik Trotoar di Jaksel Diperbaiki Tahun Ini

(Foto: Erna Martiyanti)

Suku Dinas Bina Marga Jakarta Selatan pada tahun ini akan memperbaiki lima titik trotoar. Perbaikan trotoar ini merupakan kelanjutan dari kegiatan tahun sebelumnya.

Sekarang masih masuk proses perencanaan

Kepala Suku Dinas Bina Marga Jakarta Selatan, Agustio Ruhuseto mengatakan, saat ini perbaikan trotoar masih dalam tahap perencanaan. Timnya sendiri tengah melakukan pengecekan di lapangan.

"Sekarang masih masuk proses perencanaan. Beberapa di antaranya lanjutan dari tahun kemarin," ujarnya, Jumat (9/2).

Agustio menyebutkan, lima titik trotoar yang akan diperbaiki masing-masing tersebar di Warung Jati, Wijaya 1, Kemang Selatan, Srengseng Sawah dan Tebet. Adapun anggaran yang dialokasikan untuk proyek ini sebesar Rp 30 miliar.

"Lebar trotoar idealnya 2-3 meter. Kita buat trotoar lengkap ada untuk difabel, kursi roda dan aksesoris lainnya," ucapnya.

Menurut Agustio, pengerjaan fisik perbaikan trotoar ini diperkirakan bisa dimulai akhir Maret 2018 dan ditargetkan selesai dalam waktu sekitar lima bulan.

"Ini pake e-katalog. Tinggal pilih langsung dikerjakan," jelasnya.

Ia menambahkan, perbaikan trotoar di wilayahnya juga akan dilakukan Dinas Bina Marga DKI Jakarta pada tahun ini. Salah satunya trotoar di Jalan Barito yang rencananya bakal diperbaiki sepanjang 100 kilometer.

"Yang dikerjakan dinas juga ada. Karena memang kewenangannya di tingkat provinsi," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 449 Titik Trotoar dan Median Jalan di Jakut Diperbaiki

449 Titik Trotoar dan Median Jalan di Jakut Diperbaiki

Kamis, 08 Februari 2018 2066

PKL di Trotoar Jl Sudirman Bakal Direlokasi ke Loksem

PKL di Trotoar Jl Sudirman Bakal Direlokasi ke Loksem

Kamis, 01 Februari 2018 1762

Kerusakan Dermaga Plaza Kabupaten Segera Diperbaiki

Kerusakan Dermaga Plaza Kabupaten Segera Diperbaiki

Senin, 05 Februari 2018 2469

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469038

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307817

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284359

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260980

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196604

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks