Kamis, 08 Februari 2018 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Rio Sandiputra 1596
(Foto: doc)
Suku Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (PRKP) Kepulauan Seribu sedang mempersiapkan lelang untuk pembangunan balai warga dan rumah singgah di Pulau Sebira. Diperkirakan lelang bisa dimulai pada Maret mendatang.
Kepala S
udin PRKP Kepulauan Seribu, Romel Pasaribu mengatakan, pihaknya akan segera melakukan survei lapangan ke Pulau Sebira untuk menentukan rangka desain. Setelah itu persiapan lelang, dan ditargetkan pada awal Maret sudah mulai lelang."Maret ditargetkan mulai lelang. Jadi Juni sudah mulai bekerja, dan September sudah selesai," ujar Romel Pasaribu, Kamis (8/2).
Menurut Romel, nantinya bangunan tersebut akan berdiri di atas lahan 250 meter persegi. Dan akan dibuat menjadi dua lantai. "Lantai satu untuk balai warga, sedangkan lantai duanya untuk rumah singgah. Anggaran pembangunan Rp 2,5 miliar," tandasnya.