Kelayakan Gedung Kantor Wali Kota Jakut Bakal Diaudit

Kamis, 01 Februari 2018 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 1583

Pemkot Jakut Berencana Audit Kelayakan Kantor Wali Kota

(Foto: Humas Jakarta Utara)

Pasca gempa yang mengguncang Jakarta, Selasa (23/1)  silam, Bagian Umum Pemerintah Kota Jakarta Utara, berencana mengaudit kelayakan gedung utama kantor wali kota. Hal itu untuk memastikan kalayakan gedung aman untuk beraktifitas.

Kita harus memastikan kondisi dan prasarana gedung aman untuk beraktifitas.

Kepala Bagian Umum dan Protokol Pemkot Jakarta Utara, Dedi Sumardi mengatakan, untuk melaksanakan audit pihaknya akan menggandeng konsultan berpengalaman guna menilai kondisi kelayakan dan keamanan gedung yang usianya sudah 20 tahun lebih ini. 

"Kita harus memastikan kondisi dan prasarana gedung aman untuk beraktifitas. Kita akan menggandeng konsultan untuk mengaudit kelayakan gedung," katanya, Kamis (1/2).

Dijelaskan Dedi, nantinya hasil dari studi kelayakan itu akan menjadi pertimbangan apakah gedung perlu dilakukan perbaikan. Bila rekomendasinya harus dilakukan renovasi berat, perbaikan akan dilakukan bertahap.

"Kalau renovasi ringan kita bisa langsung tindaklanjuti. Tapi kalau  harus dilakukan renovasi berat bisa dilakukan bertahap," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Gubernur Prov. DKI Jakarta, Anies Baswedan, menghadiri peluncuran community action planning (CAP) 16

DKI akan Cek Kelayakan Seluruh Gedung di Jakarta

Senin, 15 Januari 2018 2207

Sandi Minta Ada Pemeriksaan Keselamatan Gedung

Sandi Ingin Ada Audit Keselamatan Gedung di Jakarta

Senin, 15 Januari 2018 1519

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks