Penguatan Jembatan Gantung Srengseng Sawah Diperlukan

Kamis, 25 Januari 2018 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Andry 3072

Penguatan Jembatan Gantung Srengseng Sawah Diperlukan

(Foto: Humas Jakarta Selatan)

Jembatan gantung yang berada di RT 12/04 Srengseng Sawah kondisinya sudah memprihatinkan. Bahkan, pelat untuk alas jembatan yang terbuat dari lempengan drum pun terihat banyak berlubang.

Ada 10 plat yang diganti, karena sudah bolong dan bahaya untuk warga yang melintas

Lurah Srengseng Sawah, Tubagus Masruri mengatakan, sambil menunggu pembangunan jembatan baru, pihaknya berinisiatif melakukan penguatan jembatan. Sebanyak 10 pelat yang berlubang dan rusak akan diganti.

"Ada 10 pelat yang diganti, karena sudah bolong dan bahaya untuk warga yang melintas," ujarnya di lokasi jembatan gantung, Kamis (25/1).

Kepala Suku Dinas Bina Marga Jakarta Selatan, Agustio Ruhuseto mengakui penguatan jembatan perlu dilakukan. Terlebih, jembatan baru yang akan dibangun pengerjannya membutuhkan waktu sekitar empat bulan.

"Harus dilakukan penguatan. Nanti selain pelat akan ada penguatan di beberapa bagian juga supaya lebih aman," ucapnya.

Ia menambahkan, nantinya di lokasi juga akan dipasang spanduk untuk mengingatkan warga agar berhati-hati saat melintas.

BERITA TERKAIT
Pembangunan Jembatan di Srengseng Sawah Gunakan Dana CSR

Pembangunan Jembatan di Srengseng Sawah Gunakan Dana CSR

Rabu, 24 Januari 2018 1734

Pembangunan Dua Jembatan Baru di Srengseng Sawah Didukung Dewan

Pembangunan Jembatan Baru di Srengseng Sawah Didukung Dewan

Senin, 22 Januari 2018 1478

Dinas Bina Marga Pastikan Segera Bangun Jembatan Baru di Srengseng Sawah

Dinas Bina Marga Segera Bangun Jembatan Baru di Srengseng Sawah

Senin, 22 Januari 2018 1720

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks