Sabtu, 20 Januari 2018 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: F. Ekodhanto Purba 2664
(Foto: doc)
Sepanjang tahun 2017, Kantor Unit Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Pemkot Administrasi Jakarta Selatan terbitkan 26.838 perizinan.
Kepala Unit Pelaksana PTSP Kota Adminitrasi Jakarta Selatan, Muhammad Subhan mengatakan, jumlah tersebut diperoleh dari 10 bidang perizinan pada 2017.
"Selanjutnya dari 10 bidang perizinan yang diterbitkan itu didominasi perizinan perdagangan, yaitu sebanyak 19.772 berkas," tuturnya, Sabtu (20/1).
Ia menjelaskan, untuk rincian 26.838 perizinan yang diterbitkan, yaitu 277 perijinan pendidikan, 87 kesehatan, 1.456 penataan ruang, 2.494 perhubungan, 31 peternakan, 1.091 lingkungan hidup, 1.063 pertanahan yang menjadi kewenangan, 498 kebudayaan dan pariwisata, 19.772 perdagangan dan 69 pembangunan.
"Selain itu, kami akan meningkatkan dan mempercepat pelayanan kepada warga," tandasnya.