Sabtu, 06 Januari 2018 Reporter: Adriana Megawati Editor: Budhy Tristanto 1675
(Foto: Adriana Megawati)
Wakil Wali Kota Jakarta Selatan, Arifin, mengikuti kegiatan olahraga bersama warga dan pimpinan tiga pilar di halaman Pasar Raya Manggarai, Setiabudi, Jakarta Selatan, Sabtu (6/1) pagi.
Dikatakan Arifin, kegiatan ini perlu diapresiasi karena selain menjaga kebugaran juga menjadi ajang silaturahmi antar warga dengan pemerintah daerah.
"Ini kegiatan keakraban dalam bentuk olahraga bersama.
Mari bersama-sama menjaga wilayah kita supaya warga aman, nyaman dan tenteram ," katanya.Dia berharap, kegiatan seperti ini rutin dilakukan karena memiliki banyak nilai positif, dia antaranya memupuk persatuan serta rasa kepedulian terhadap sesama warga dan lingkungan sekitar.
"Kegiatan ini dapat menyadarkan warga akan pentingnya kebersamaan. Selain itu, kita ingin lebih merekatkan hubungan antar warga, aparat kelurahan dan kecamatan juga tiga pilar," tegasnya.
Selain warga dari Kecamatan Setiabudi, Menteng dan Tebet, senam bareng ini juga diikuti Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Pol Mardiaz Kusin dan Kepala Staf Distrik Militer 0504 Letnan (Inf) Sunarko.