265 Pengembang di Jaktim Belum Serahkan Fasos-Fasum

Rabu, 20 Desember 2017 Reporter: Suparni Editor: Andry 1903

265 Pengembang di Jaktim Belum Menyerahkan Fasum Fasos ke Pemprov

(Foto: doc)

Wali Kota Jakarta Timur, Bambang Musyawardana mencatat hingga saat ini masih ada 265 pengembang di wilayahnya yang belum menyerahkan fasilitas sosial dan fasilitas umum (fasos-fasum) kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta.

Tapi di luar masih ada 265 pengembang lagi yang belum menyerahkan

"Hingga akhir tahun ini sudah 12 pengembang yang menyerahkan fasos-fasum dengan nominal Rp 700 miliar. Tapi di luar masih ada 265 pengembang lagi yang belum menyerahkan," ujarnya, Rabu (20/12).

Ia menyebutkan, 265 pengembang di Jakarta Timur yang sampai kini belum menyerahkan fasum-fasos ini  akan kembali diinventarisir dan ditelusuri untuk dilaporkan ke tingkat provinsi.

"Ini berkaitan dengan pemasukan pajak daerah dan pembangunan fasum-fasos yang diusulkan dalam Musrenbang," katanya.

Terkait hal ini, Bambang juga meminta para lurah dan camat di wilayahnya agar aktif mendorong pengembang menyerahkan fasos-fasum kepada Pemprov DKI.

BERITA TERKAIT
Pemkot Jaktim Gelar Sosialisasi Rembuk RW

Wali Kota Jaktim Buka Sosialisasi Rembuk RW

Selasa, 19 Desember 2017 2448

DKI Perbaiki Pencatatan Aset Melalui e-Aset

E-Aset Digunakan untuk Penertiban Pencatatan Aset DKI

Rabu, 12 Oktober 2016 6889

Tim TP3W Akan Berikan Teguran Keras Bagi Pengembang Bandel

21 Pengembang Tak Hadiri Panggilan Pemkab

Jumat, 14 Agustus 2015 3643

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469039

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307820

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284359

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260980

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196604

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks