Renovasi 10 GOR Penunjang Asian Games 2018 Capai 70 Persen

Rabu, 20 Desember 2017 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 4066

Renovasi 10 GOR Penunjang Asian Games Capai 70 Persen

(Foto: Ilustrasi)

Renovasi sebanyak 10 gedung olah raga (GOR) yang akan digunakan sebagai sarana penunjang Asian Games 2018, progresnya saat ini sudah mencapai 70 persen. Ditargetkan, renovasi rampung pada Maret 2018 mendatang.

Pengerjaan dimulai dari Oktober. Sampai saat ini sudah mencapai sekitar 70 persen

Kepala Seksi Pengawasan dan Pengendalian Prasarana Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) DKI Jakarta, Sunaryo mengatakan, 10 GOR itu nantinya akan dipergunakan sebagai sarana latihan bagi cabang olah raga voli dan bola basket.

Ke 10 GOR yang tengah direnovasi yakni, GOR Pulogadung, GOR Cempaka Putih, GOR Sunter, GOR Soemantri Brodjonegoro, GOR Bulungan, GOR Ragunan, GOR Senen, GOR Jakarta Barat, GOR Jakarta Utara dan GOR Jakarta Timur.

"Pengerjaan dimulai dari Oktober. Sampai saat ini sudah mencapai sekitar 70 persen," katanya, Rabu (20/12).

Pengerjaan perbaikan senilai Rp 52,483 miliar dengan menggunakan dana kompensasi Koefisien Luas Bangunan (KLB) pengembang. Perbaikan di antaranya meliputi lapangan, lampu, toilet, dan keramik. 

"Lapangannya menggunakan bahan parkit. Target kita rampung Maret mendatang," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Renovasi 10 GOR Ditarget Rampung Mei 2018

Renovasi 10 GOR Ditarget Rampung Mei 2018

Senin, 27 November 2017 2195

Pembangunan 10 GOR Dimulai Akhir Oktober

Renovasi 10 GOR Dimulai Akhir Oktober

Rabu, 18 Oktober 2017 3045

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks