Petugas Sedot Air Luapan Saluran Penghubung Kali Pulo
Selasa, 12 Desember 2017
Reporter: TP Moan Simanjuntak
Editor: F. Ekodhanto Purba
1785
(Foto: TP Moan Simanjuntak)
Untuk mengatasi genangan di pemukiman warga di RT 03/06, Kelurahan Jati Padang, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) dibantu TNI dan jajaran kelurahan melakukan penyedotan air luapan saluran penghubung (PHB) Kali Pulo.
Lurah Jati Padang, Wijanarko mengatakan genangan terjadi karena hujan deras yang mengguyur sejak siang tadi, Selasa (12/12).
"Penyedotan kami lakukan dengan menggunakan satu unit mesin genset. Dan sekarang airnya mulai surut," ujarnya, Selasa (12/12).
Ia menambahkan, penyedotan air pada genangan dilakukan untuk menjaga keamanan dan kenyamanan warga setempat. Tanggul kini telah selesai dilakukan perbaikan sementara.
"Dengan perbaikan itu kami berharap dapat meminimalisir ketinggian genangan," tandasnya.
BERITA TERKAIT
Genangan Surut, Jalan Patra Kembali Bisa Dilalui Kendaraan
Rabu, 27 September 2017
2345
Genangan di Terowongan Cawang Surut
Senin, 10 Juli 2017
1434
Pemprov DKI Sosialisasikan Dampak Penggunaan Air Tanah Berlebihan