DKI Bakal Hadirkan Bioskop Rakyat di Pasar Tradisional

Jumat, 08 Desember 2017 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Andry 1599

DKI Parfi Kerjasama Wujudkan Bioskop Rakyat

(Foto: Reza Hapiz)

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui PD Pasar Jaya menggandeng Parfi '56 untuk menghadirkan bioskop bagi masyarakat dengan sebutan Bioskop Rakyat.

Itu yang sudah kita tentukan untuk dapat menikmati Bioskop Rakyat

Bioskop ini akan hadir secara bertahap di pasar-pasar tradisional yang tersebar di lima kota dan satu kabupaten.

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno mengatakan, Bioskop Rakyat ini digelar untuk memasyarakatkan film sebagai tontonan warga. Selain itu untuk menyediakan hiburan edukatif dan terjangkau.

"Ini sekaligus untuk mendukung transformasi imej PD Pasar Jaya yang relevan dengan kekinian," ujarnya, Jumat (8/12)

Sandi menuturkan, sebagai tahap awal, penonton Bioskop Rakyat ini dikhususkan bagi pemegang Kartu Jakarta Pintar (KJP) dan pegawai berstatus Pekerja Harian Lepas (PHL).

"Ada 800 ribu penerima KJP, ada 93 ribu PHL. Itu yang sudah kita tentukan untuk dapat menikmati Bioskop Rakyat," jelasnya.

Menurut Sandi, pada kesempatan ini, Parfi '56 mengusulkan agar 70 persen film yang disuguhkan nanti memiliki misi pendidikan dan juga mengangkat sejarah, kebudayaan, kearifan lokal, pariwisata serta nilai kebangsaan. Sementara 30 persennya berisi film-film Indonesia lainnya, termasuk dokumenter dan film daerah.

"Kita akan cari investor juga yang mau ikut keberpihakan dengan perfilman Indonesia," ucapnya.

Sementara itu, Dirut PD Pasar Jaya, Arief Nasrudin menjelaskan, rencananya ada dua lokasi pasar tradisional yang akan dijadikan proyek percontohan Bioskop Rakyat.  Dua pasar yang dimaksud masing-masing Pasar Jaya Teluk Gong dan Pasar Baru.

"Targetnya sudah ada, penerima KJP dan PHL semua sudah bisa nikmati hiburan ini," tandasnya.

BERITA TERKAIT
DKI akan Bangun Bioskop di Pasar Tradisional

DKI akan Bangun Bioskop di Pasar Tradisional

Selasa, 14 Februari 2017 4365

3 Pasar Rakyat akan Dijadikan Percontohan

Tiga Pasar Rakyat akan Dijadikan Percontohan

Jumat, 17 November 2017 2562

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307848

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284366

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196611

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks