Jakarta Siap Jadi Kota Berketahanan

Rabu, 15 November 2017 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 1981

       Sandi Minta Akademisi Ciptakan Jakarta yang Berketahanan

(Foto: Reza Hapiz)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno mengatakan, konsep Resilient City (Kota Berketahanan) menjadi perhatian kota-kota besar di dunia. Untuk itu, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta juga siap menerapkan konsep tersebut.

Jakarta siap dan mendukung penerapan konsep Resilient City di masa depan

Menurutnya, Kota Berketahanan dapat diartikan sebagai kota tangguh dengan konsep baik yang salah satunya berkaitan dengan pembangunan sistem transportasinya.

"Jakarta siap dan mendukung penerapan konsep Resilient City di masa depan," ujarnya, saat menghadiri seminar Civil Engineering National Summit Universitas Indonesia (CENS UI) ke-15 di Birawa Assembly Hall, Tebet, Jakarta Selatan, Rabu (15/11).

Ia menambahkan, dirinya sangat menyambut baik dan mengapresiasi CENS UI ke-15 yang mengangkat tema "Developing Urban Transportation System".

"Saya ingin menambah wawasan di sini dari para ahlinya. Banyak pekerjaan rumah yang harus dilakukan, tapi juga menyangkut secara holistik bukan hanya transportasi, perlu secara menyeluruh dan komprehensif," kata Sandi.

Ia berharap hasil seminar CENS UI dapat menjadi sarana mendidik masyarakat agar siap siaga atas risiko ketahanan Ibukota. Selain itu, dia menilai perlu solusi yang sebelumnya tidak terpikirkan, maka itu diperlukan ide-ide segar dalam menyusun solusi atas permasalahan yang ada.

BERITA TERKAIT
Anies Terima Menteri Pertanahan, Infrastruktur dan Transportasi Korsel

Anies Terima Menteri Pertanahan, Infrastruktur dan Transportasi Korsel

Jumat, 10 November 2017 5047

Delegasi Jepang Tertarik Gang Hijau DKI

Delegasi Jepang Tertarik Gang Hijau DKI

Kamis, 09 November 2017 5075

Sandi Minta Velodrome dan LRT Rampung Lebih Cepat dari Target

Sandi Minta Soft Opening LRT Dipercepat

Kamis, 26 Oktober 2017 2592

DKI Tunjuk MRT Jadi Operator Utama Kawasan TOD

PT MRT Ditunjuk Jadi Operator Utama Kawasan TOD

Rabu, 25 Oktober 2017 3524

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307855

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284366

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196611

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks