Petugas PPSU Kepulauan Seribu Diminta Lebih Disiplin

Rabu, 01 November 2017 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Rio Sandiputra 2071

 PPSU Kepulauan Seribu Dilakukan Pembinaan

(Foto: Rudi Hermawan)

Pemerintah Kabupaten Kepulauan Seribu melakukan pembinaan terhadap sejumlah petugas penanganan prasarana dan sarana umum (PPSU). Pembinaan itu dilakukan agar petugas PPSU lebih disiplin dalam bekerja.

Kami akan terus monitor. Jika melanggar hingga tiga kali, maka kontrak akan kami putus

Kepala Bagian Pemerintahan Kepulauan Seribu, Agni Kurniawan mengatakan, pihaknya melakukan pembinaan dan mengecek ke lapangan. Hal ini karena laporan adanya petugas PPSU yang tidak disiplin dalam bekerja, seperti tidak menggunakan kelengkapan saat bekerja dan sebagainya.

"Jadi ada laporan PPSU malas-malasan. Kami cek, kami hanya temukan petugas menggunakan sandal saat bertugas dan langsung kami berikan teguran," kata Agni, Rabu (1/11).

Dirinya juga mengingatkan kembali kepada petugas PPSU tugas pokok dan fungsinya. Pihaknya juga akan terus melakukan pengawasan dan tidak akan segan memberikan surat peringatan bagi yang melanggar aturan.

"Kami akan terus monitor. Jika melanggar hingga tiga kali, maka kontrak akan kami putus," tandasnya.

BERITA TERKAIT
PPSU Bersihkan Saluran Jl Lingkar Pasar Rumput

25 Petugas PPSU Bersihkan Saluran Jl Lingkar Pasar Rumput

Rabu, 01 November 2017 2567

10 Petugas PPSU Rawa Bunga Membersihkan Puing Bangunan Liar

Puing Sisa Bangunan Liar di Rawa Bunga Dibersihkan

Senin, 30 Oktober 2017 2097

600 Personel Gabungan Gelar Apel Bersama di JIC

600 Personel Gabungan Gelar Apel Penanganan Banjir di JIC

Minggu, 29 Oktober 2017 1871

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks