Terapkan OK-OTRIP, Dishub akan Rerouting Trayek Angkutan

Senin, 23 Oktober 2017 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Andry 7520

Terapkan OK O-Trip Dishub Akan Persempit Trayek Angkutan

(Foto: doc)

Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta saat ini tengah merancang efektivitas lalu lintas angkutan umum untuk penerapan program OK-OTRIP.

Sekarang kami tengah pelajari visi misi Pak Gubernur yang harus kami tindaklanjuti terkait dengan OK-O TRIP

Kepala Dishub DKI Jakarta, Andri Yansyah mengatakan, sebagai tahap awal, pihaknya berencana melakukan rerouting atau perubahan rute sejumlah trayek angkutan umum yang dinilai tidak efektif.

"Sekarang kami tengah pelajari visi misi Pak Gubernur yang harus kami tindaklanjuti terkait dengan OK-OTRIP," ujarnya,  Senin (23/10).

Menurut Andri, jika program ini berjalan, masyarakat hanya perlu membayar tarif angkutan umum Rp 5.000 dalam satu kali perjalanan. Nantinya seluruh trayek angkutan umum akan terintegrasi dengan Transjakarta.

"Angkutan umum nantinya akan menjadi bus pengumpan (feeder) Transjakarta," katanya.

Andri menargetkan, program OK-OTRIP bisa berjalan sepenuhnya di Ibukota dalam waktu tiga tahun. Dalam waktu dekat, pihaknya akan mulai melakui uji coba rerouting sejumlah trayek angkutan umum.

Ia mengungkapkan, di Ibukota ada 42 trayek bus besar yang bila mana direrouting diprediksi akan menjadi 10 trayek. Sementara bus sedang ada 89 trayek yang bila di-rerouting bisa menjadi 46 trayek.

"Untuk angkutan kecil saat ini ada 156 trayek. Dengan di-rerouting trayeknya akan beroperasi hingga ke jalan-jalan permukiman," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Dishub akan Rerouting 120 Trayek KWK

Dishub akan Ubah Rute 120 Trayek KWK

Senin, 04 September 2017 3353

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307887

Sekda Nilai Koridor 13 Mampu Menjawab Kebutuhan Masyarakat

Sekda Nilai Koridor 13 Mampu Menjawab Kebutuhan Masyarakat

Selasa, 15 Agustus 2017 2433

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469053

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307887

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks