Kamis, 12 Oktober 2017 Reporter: Suparni Editor: Andry 2100
(Foto: Suparni)
Tim terpadu Bulan Tertib Trotoar (BTT) menggelar penertiban di Jalan Dewi Sartika, Kramat Jati, Jakarta Timur.
Dua mobil diderek. Delapan kendaraannya lainnya ditilang dan dicabut pentil
Kasatgas Pol PP Kecamatan Kramat Jati, Fitrano Jata Putra mengatakan, dalam penertiban ini petugas yang bertugas di lapangan menindak lima pedagang kaki lima (PKL) dan 10 kendaraan.
"Dua mobil diderek. Delapan kendaraannya lainnya ditilang dan dicabut pentil," ujarnya, Kamis (12/10).
Ia menuturkan, penertiban hari ini melibatkan 60 personel gabungan dari Suku Dinas Perhubungan dan Satpol PP Jakarta Timur berikut kepolisian.
"Kali ini tidak hanya PKL dan kendaraan, 11 sepeda yang parkir di trotoar juga kita tertibkan," tandasnya.