Lurah Diminta Inventarisir Titik Rawan Genangan

Selasa, 03 Oktober 2017 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 1886

Hadapi Musim Hujan, Lurah Wajib Inventarisir Titik Rawan Genangan

(Foto: Nurito)

Seluruh lurah, khususnya di Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara, harus segera menginventarisir titik rawan genangan yang ada di wilayahnya. Pembersihan saluran dan normalisasi juga harus dipercepat, sebelum intensitas hujan semakin tinggi.

alam waktu dua minggu ke depan lurah kita minta laporannya. Seluruhnya harus diatasi cepat agar genangan tidak ada lagi

Camat Cilincing, Purnomo mengatakan, pengurasan, kerja bakti warga maupun dengan melibatkan unit teknis harus dilakukan segera. Lurah wajib melaporkan hasilnya dalam dua minggu ke depan.

"Saat ini kita minta semua lurah lakukan inventarisir wilayahnya. Jika ada titik rawan genangan, lakukan pemetaan dan penanganan secara teknis agar genangan tidak ada lagi," kata Purnomo, Selasa (3/10).

Menurutnya, saat ini sembilan lokasi rawan genangan di wilayahnya sudah berhasil diatasi. Di antaranya adalah, Kampung Kandang Semper Barat, RW 10 Sukapura, RW 09 Kampung Beting dan Kali Baru Barat 1.

"Genangan di Kampung Kandang semper Barat berhasil diatasi karena terhubungnya Kali Gubuk Genteng dengan Kali Progo. Seluruhnya harus diatasi cepat agar genangan tidak ada lagi," tandasnya.

BERITA TERKAIT
3 Lokasi Jalan Penuh Sedimen Dikuras

3 Saluran Air Rawan Genangan di Jakpus Dinormalisasi

Jumat, 03 Maret 2017 4379

 Saluran PHB Kalibaru Masuki Tahap Finishing

Normalisasi Saluran Penghubung Kalibaru Masuki Tahap Akhir

Selasa, 03 Oktober 2017 2219

Delapan Mobil Terjaring Operasi BTT di Pesing Poglar

Langgar Trotoar, Delapan Kendaraan Ditindak di Cengkareng

Selasa, 03 Oktober 2017 1557

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469043

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307858

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284367

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260987

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196612

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks