Komisi A akan Perbaiki Koordinasi SKPD-UKPD

Minggu, 01 Oktober 2017 Reporter: Oki Akbar Editor: Andry 1723

Komisi A Akan Perbaiki Koordinasi SKPD-UKPD

(Foto: doc)

Komisi A Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta akan memperbaiki koordinasi antara Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan Unit Kerja Perangkat Daerah (UKPD) agar dapat menyerap Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Perubahan tahun 2017 dengan optimal.

Kita akan perbaiki agar lemahnya penyerapan yang terjadi pada APBD 2017 tak terulang kembali

"Kita akan perbaiki agar lemahnya penyerapan yang terjadi pada APBD 2017 tak terulang kembali," ujar Syarif, Sekertaris Komisi A DPRD DKI, Minggu (1/10).

Ia menjelaskan, lemahnya penyerapan sejumlah SKPD-UKPD selama melaksanakan kegaitan di APBD 2017 salah satunya disebabkan tidak sinkronnya program kerja yang dilakukan.

"Misalnya pagu anggaran ada di wali kota, tapi untuk pelaksanaannya ada kaitannya dengan SKPD. Karena koordinasi lemah akhirnya belanja kegiatan tidak dapat dilakukan," katanya.

Menurut syarif, pihaknya saat ini juga tengah mengkaji skema pemberian Tunjangan Kinerja Daerah (TKD) bagi SKPD-UKPD.

"Kalau penyerapannya rendah akan kami evaluasi. Ini penting untuk pemerataan produktifitas kerja," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Komisi A Tunggu Revitalisasi Kantor Lurah Direalisasikan di 2018

Komisi A Dorong Revitalisasi Kelurahan Direalisasikan di 2018

Jumat, 29 September 2017 1849

Satpol PP Diminta Tambah Personil

Komisi A Minta Satpol PP Ajukan Penambahan Personel

Selasa, 26 September 2017 3561

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks