Warga Pulau Panggang dan Pramuka Gelar Syukuran

Kamis, 21 September 2017 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Rio Sandiputra 2372

Warga Pulau Panggang dan Pramuka Gelar Syukuran

(Foto: Rudi Hermawan)

Masyarakat dan nelayan Kelurahan Pulau Panggang, Kepulauan Seribu Utara menggelar syukuran laut di dermaga utama sisi utara Pulau Panggang.

Ini merupakan agenda rutin tahunan yang dilaksanakan masyarakat Kelurahan Pulau Panggang

Syukuran tersebut ditandai dengan atraksi pencak silat, pemotongan kambing dan pembacaan doa yang dilakukan di tengah laut. Selanjutnya warga keliling pulau, kemudian duduk bersama menikmati hidangan. 

"Syukuran laut hari ini adalah bentuk dari ekspresi rasa syukur," ujar Irmansyah, Bupati Kepulauan Seribu, Kamis (21/9).

Dikatakan Irmansyah, syukur itu adalah bentuk yang harus kita lakukan atas nikmat yang diberikan. Ini juga sebagai bahan evaluasi agar bisa lebih baik menjalani kehidupan di tahun mendatang.

"Hal seperti ini perlu kita pertahankan, direncanakan dan disusun dengan matang. Agar ke depannya lebih baik lagi," katanya.

Sementara itu, Lurah Pulau Panggang, Yulihardi mengatakan, kegiatan ini merupakan swadaya masyarakat seluruhnya.

"Ini merupakan agenda rutin tahunan yang dilaksanakan masyarakat Kelurahan Pulau Panggang. Ke depan konsepnya akan kita ubah menjadi tujuan destinasi wisata," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Kadishub Ajak Masyarakat Turut awasi Jajaranya

Dishub Gelar Acara Syukuran Satu Tahun PPKKL

Sabtu, 11 Maret 2017 13265

Diskominfotik Gelar Syukuran Kantor Baru

Diskominfotik Gelar Syukuran Kantor Baru

Jumat, 14 Juli 2017 1983

Sekda Hadiri Malam Mangkat Lebaran Betawi

Sekda Hadiri Malam Mangkat Lebaran Betawi

Jumat, 28 Juli 2017 3280

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks