Jaksel Raih Penghargaan Tingkat Nasional dari PMI

Selasa, 19 September 2017 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: F. Ekodhanto Purba 1810

Pemkot Jaksel Raih Penghargaan Tingkat Nasional Dari PMI

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Selatan mendapat penghargaan nasional dari Palang Merah Indonesia (PMI) Pusat, sebagai pembina dan penggerak program pemberdayaan masyarakat tangguh bencana dan pengelolaan risiko terpadu berbasis masyarakat.

Wali Kota Jakarta Selatan, Tri Kurniadi mengatakan, penghargaan ini merupakan hasil kerja sama dan sinergi yang baik antara Pemkot Jaksel dengan warga. Bentuk kerja sama dan sinergi itu dapat dilihat ketika menghadapi bencana banjir, kebakaran, tanah longsor dan lain sebagainya.

"Penanggulangan bencana yang berbasis masyarakat sangat penting dan utama. Selama ini setiap menghadapi bencana Pemkot Jaksel dengan masyarakat selalu bekerja sama," ujarnya, Selasa (19/9).

Tri berharap, dengan raihan penghargaan ini semakin memotivasi warga agar dapat terus berperan aktif membantu pemerintah dalam penanganan pasca bencana.

"Semoga penghargaan ini semakin memicu semangat aparat Pemkot Jaksel untuk meningkatkan kualitas dan profesionalisme dalam menjalankan tugasnya," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Dua Program DKI Masuk Top 40 Inovasi Pelayanan Publik 2017

DKI Raih Dua Penghargaan Top 40 Inovasi Pelayanan Publik

Sabtu, 26 Agustus 2017 6938

Pemprov DKI Terima Dua Penghargaan dari UGM

Pemprov DKI Terima Dua Penghargaan dari UGM

Kamis, 07 September 2017 3534

Pendaftaran Lomba Karya Cipta Tari Betawi Sudah Dibuka

Pendaftaran Lomba Karya Cipta Tari Betawi Sudah Dibuka

Rabu, 06 September 2017 2871

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks