96 Sekolah di Jakpus Ikuti Ajang Apresiasi dan Kompetisi Seni

Senin, 11 September 2017 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Rio Sandiputra 2545

 96 Sekolah di Jakpus Ikuti Ajang Apresiasi dan Kompetisi Seni Pelajar

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Sebanyak 96 sekolah di Jakarta Pusat tingkat TK hingga SMA mengikuti Apresiasi dan Kompetisi Seni Pelajar. Para peserta akan beradu kebolehan dalam kategori tari nuansa daerah, paduan suara dan juga musikalisasi puisi.

Ini merupakan momen pendidikan dalam rangka mengenalkan adat budaya yang ada di Indonesia

"Ini merupakan momen pendidikan dalam rangka mengenalkan adat budaya yang ada di Indonesia," ujar Bayu Meghantara, Wakil Wali Kota Jakarta Pusat, saat membuka acara, di Gedung Kesenian Miss Tjitjih, Kemayoran, Senin (11/9).

Sementara itu Kepala Seksi Kebudayaan Sudin Pariwisata dan Kebudayaan Jakarta Pusat, Sinta Mutiara Sari menambahkan, acara yang akan berlangsung hingga Kamis (14/9) tersebut juga bekerjasama dengan Sudin Pendidikan.

"Hari pertama lomba tari daerah antar SD, hari kedua paduan suara antar SMP, ketiga tari daerah antar TK dan hari ke empat musikalisasi puisi antar SMA. Jadi masing-masing tingkat itu ada 24 sekolah," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sanggar Si Pitung Lestarikan Silat Cingkrik dari Rawa Belong

Sanggar Si Pitung Lestarikan Silat Cingkrik dari Rawa Belong

Sabtu, 02 September 2017 13934

DKI dan Polda Bakal Gelar Pelatihan Bagi Peminat Kepolisian

DKI dan Polda Bakal Gelar Pelatihan Bagi Peminat Kepolisian

Rabu, 06 September 2017 2189

7 September, Galeri Nasional Gelar Pameran Trienal Seni Patung Indonesia

Besok, Ada Pameran Trienal Seni Patung Indonesia di Galeri Nasional

Rabu, 06 September 2017 2948

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks