Komisi B-Dishub Bahas Rencana Perluasan Jalur Pembatasan Sepeda Motor

Selasa, 05 September 2017 Reporter: Oki Akbar Editor: Andry 2477

Bahas Wacana Pembatasan Sepeda Motor, DPRD-Dishub Gelar Rapat Kerja

(Foto: doc)

Komisi B Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta bersama Dinas Perhubungan (Dishub) menggelar rapat kerja membahas kebijakan perluasan jalur pembatasan sepeda motor yang dalam waktu dekat akan diuji coba.

Karena itu hari ini kita ingin mengetahui seperti apa sebenarnya rencana pembatasan ini. Apakah sudah disosialisasikan

Ketua Komisi B DPRD DKI Jakarta, Yusriah Dzinnun mengatakan, rapat kerja ini digelar untuk merespons tanggapan warga atas kebijakan pembatasan sepeda motor yang akan diperluas dari semula Bundaran Hotel Indonesia (HI)-Jalan Medan Merdeka menjadi ke Bundaran Senayan.

"Karena itu hari ini kita ingin mengetahui seperti apa sebenarnya rencana pembatasan ini. Apakah sudah disosialisasikan," ujarnya di Gedung DPRD DKI, Selasa (5/9).

Di tempat yang sama, Kepala Dishub DKI Jakarta, Andri Yansyah menjelaskan, perluasan pembatasan sepeda motor melintas ini merupakan kelanjutan dari kebijakan sebelumnya yang telah diterapkan di Bundaran HI-Jalan Medan Merdeka Barat.

"Jadi kami hanya meneruskan. Kami juga sudah sosialisasikan lewat media massa dan bekerja sama dengan TMC Polda Metro Jaya," katanya.

Andri juga memastikan, kebijakan yang akan diterapkan ini sesuai dengan amanat Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 tetang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan.  

"Bahkan dalam Perda Nomor 5 tahun 2014 tentang Transportasi disebutkan bahwa pemerintah sangat memungkinkan untuk melakukan pembatasan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Jalan MH Thamrin Mulai di Tutup

Pembatasan Sepeda Motor Akan Diperluas Hingga Sudirman

Senin, 05 Januari 2015 9119

Ketua DPRD Minta Perluasan Jalur Larangan Sepeda Motor Ditunda

Ketua DPRD Minta Perluasan Jalur Larangan Sepeda Motor Ditunda

Selasa, 08 Agustus 2017 2086

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks