Selasa, 05 September 2017 Reporter: Keren Margaret Vicer Editor: Toni Riyanto 3706
(Foto: doc)
Perseroan Terbatas (PT) Bank DKI telah membuka kantor kas di tujuh rumah susun (rusun). Ketujuh rusun tersebut yakni, Rusun Marunda, Rusun Penjaringan, Rusun Pesakih, Rusun Tambora, Rusun Pulogebang, Rusun Tipar Cakung, dan Rusun Rawa Bebek.
Direktur Utama (Dirut) PT Bank DKI, Kresno Sediarsi mengatakan, keberadaan kantor kas ini untuk meningkatkan pelayanan bagi warga rusun. Sebab, transaksi perbankan menjadi lebih cepat, mudah dan dekat, termasuk untuk membayar sewa rusun.
"Bulan depan, Bank DKI akan membuka kantor kas di Rusun Waduk Pluit dan Muara Baru," ujar Kresno, Selasa (5/9).
Dijelaskannya, untuk rusun yang belum ada kantor kas, PT Bank DKI memberikan layanan jemput bola menggunakan Mobile Branch.
"Ada 11 unit Mobile Branch yang melayani di rusun-rusun secara terjadwal," terangnya.
Ia menambahkan, hingga saat ini penerapan pola pembayaran sewa rusun melalui sistem autodebet tidak menemui kendala berarti.