Kamis, 24 Agustus 2017 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 2185
(Foto: Folmer)
Suku Dinas Sumber Daya Air (Sudin SDA) Jakarta Barat, menandatangani kontrak kerja bersama dengan pelaksana proyek untuk program normalisas saluran air di 11 lokasi dan pengadaan 11 pompa air mobile.
Kepala Sudin SDA Jakarta Barat, Imron mengatakan, dua proyek ini telah selesai proses lelang dan siap dikerjakan. Anggaran dua proyek ini mencapai sekitar Rp 30 miliar.
"Kami targetkan pengerjaan program normalisasi saluran air dan pengadaan pompa air mobile rampung pada awal Desember," ujarnya, Kamis (24/8).
Dia optimistis, normalisasi saluran air dan pengadaan pompa mobile ini mampu mengurangi persoalan genangan pada 15 titik lokasi di Jakarta Barat.
"Ada 11 lokasi normalisasi saluran air dan sisanya empat lokasi banjir ditanggulangi dengan pengadaan pompa mobile. Lokasi yang kerap tergenang air saat turun hujan di antaranya Jelambar, Kalideres, Patra, Tubagus Angke dan Duta Mas," tandas
nya.