Disparbud akan Optimalkan Industri Pariwisata

Kamis, 13 Juli 2017 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 1663

Disparbud akan Optimalkan Industri Pariwisata

(Foto: Reza Hapiz)

Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) DKI Jakarta akan mengoptimalkan sektor pariwisata sebagai industri. Sehingga, saat pelaksanaan Asian Games ke XVIII pada 2018 nanti, industri pariwisata di Jakarta sudah optimal.

Salah satunya kebudayaan Betawi yang mempunyai nilai jual tinggi

Kepala Disparbud DKI Jakarta, Tinia Budiarti mengatakan, pasca dilantik pihaknya akan segera memetakan potensi pariwisata di Jakarta yang dapat dimaksimalkan. Selain itu, pihaknya juga akan berkoordinasi dengan pelaku industri pariwisata untuk berkomitmen mendukung pengembangannya.

"Paling dekat kita akan persiapkan menghadapi Asian Games. Segera kita koordinasikan dengan industri agar mendukung," katanya, Kamis (13/7).

Dijelaskan Tinia, koordinasi dengan para pelaku industri penting dalam menjaga komitmen mengembangkan pariwisata. Sehingga pada saat pelaksanaan Asian Games Agustus mendatang, seluruh sektor pariwisata di Jakarta sudah layak jual.

Menurut Tinia, banyak sektor yang dapat dimaksimalkan sebagai industri pariwisata. Karena itu, pihaknya akan bekerja cepat untuk mengoptimalkan seluruh potensi yang dapat dimaksimalkan.

"Salah satunya kebudayaan Betawi yang mempunyai nilai jual tinggi," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sektor Pariwisata di Jakarta Belum Tergali Maksimal

Sektor Pariwisata DKI Terus Dibenahi

Rabu, 12 Juli 2017 2304

Jelang Lebaran Betawi, Setu Babakan Dipercantik

Jelang Lebaran Betawi, Setu Babakan Dipercantik

Rabu, 12 Juli 2017 4167

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307260

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks