Pemulung Terperosok di Saluran Air Berhasil Dievakuasi

Kamis, 06 Juli 2017 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 1974

Petugas Evakuasi Pemulung Yang Terperosok di Saluran Air Jl Cideng Barat

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Petugas dari Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Pusat berhasil mengevakuasi Surimin (50) yang terperosok di lubang saluran air di Jl Raya Cideng Barat.

Kondisi kakinya luka ringan, lecet karena terjepit di antara pipa besi dan kabel

Perwira Piket Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Pusat, Unggul Wibowo menjelaskan, sejumlah petugas masuk ke dalam saluran untuk memastikan kondisi Surimin yang diketahui berprofesi sebagai pemulung.

"Kondisi kakinya luka ringan, lecet karena terjepit di antara pipa besi dan kabel. Setelah dilebarkan sedikit baru berhasil diangkat," kata Unggul, Kamis (6/7).

Ia menambahkan, usai diberikan pengobatan ringan, Surimin juga langsung diberikan makan dan minum.

Sementara Dwi, salah seorang petugas dari Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Pusat menuturkan, saat melintas di Jl Cideng Raya dirinya melihat ada seseorang yang terjebak di saluran.

"Saat itu kondisinya lemas dan terlihat gemetaran," terangnya.

Mendapati kondisi ini, lanjut Dwi, sontak dirinya menghubungi rekan-rekannya agar pertolongan bisa segera diberikan.

"Ada enam petugas yang membantu mengevakuasi. Kemungkinan dia terjebak di saluran karena ingin mengambil rantai besi bekas," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Petugas Gulkarmat Berhasil Bujuk Seorang Laki-Laki Turun dari Baliho

Petugas Evakuasi Seorang Pria dari Atas Baliho

Jumat, 26 Mei 2017 2013

Sudin Gulkarmat Berhasil Evakuasi Sarang Tawon di Rumah Warga

Petugas Berhasil Evakuasi Sarang Tawon dari Rumah Warga

Selasa, 06 Juni 2017 2033

Pohon Akasia Tua Tumbang Menimpa Rumah Dinas Bupati

Pohon Tumbang Timpa Rumah Dinas Bupati Dievakuasi

Selasa, 30 Mei 2017 1743

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469045

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307864

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284370

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260991

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196615

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks