Barang Bawaan Wisatawan di Kepulauan Seribu Diperiksa

Kamis, 29 Juni 2017 Reporter: Suparni Editor: Andry 2118

Satpol PP Periksa Barang Bawaan Wisatawan

(Foto: Suparni)

Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kepulauan Seribu melakukan pemeriksaan barang bawaan wisatawan di pintu kedatangan dermaga di pulau permukiman yang menjadi tujuan wisata.

Ada beberapa temuan miras langsung kami sita.

Kasie Kamtibmas Satpol PP Kepulauan Seribu, Syamsul Komar mengatakan, pemeriksaan ini dilakukan terhadap barang-barang membahayakan seperti minuman keras (miras), narkoba maupun petasan.

"Ada beberapa temuan miras langsung kami sita. Yang lain-lain nihil. Bahkan tidak ada kejadian khusus selama libur Lebaran kali ini, masih kondusif," ujarnya, Kamis (29/6).

Syamsul menjelaskan, pemeriksaan barang bawaan wisatawan dipusatkan di Pulau Pramuka, Harapan, Untung Jawa, Tidung dan Pari yang menjadi tujuan wisata.

"Kita tempatkan anggota tiga orang di setiap pintu kedatangan dermaga, lokasi wisata dan posko terpadu," jelasnya.

Ia melanjutkan, selain memeriksa, para petugas juga ditugaskan untuk membantu wisatawan naik turun dermaga usai menumpang kapal.

"Kita harap situasi tetap kondusif hingga akhir libur Lebaran," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Jelang Ramadan Pengawasan Peredaran Miras Ditingkatkan

Satpol PP DKI Tingkatkan Pengawasan Miras Jelang Ramadan

Rabu, 17 Mei 2017 3079

60 Petugas Satpol PP Dikerahkan Untuk TMR

60 Petugas Satpol PP Disiagakan di TMR

Rabu, 28 Juni 2017 1712

DKI Antisipasi Lonjakan Pengunjung di Tempat Wisata

DKI Fokuskan Pengamanan Tempat Wisata Selama Lebaran

Senin, 19 Juni 2017 2728

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469045

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307864

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284370

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260991

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196615

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks