Antisipasi Sampah, TPU Tanah Kusir Tambah Kantong Plastik

Selasa, 27 Juni 2017 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Rio Sandiputra 2030

 Petugas TPU Tanah Kusir Siapkan Kantung Plastik Untuk Sampah

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Taman Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Jakarta Selatan, ramai dikunjungi peziarah saat lebaran.

Kami sediakan di setiap radius 200 meter, sehingga pengunjung dapat dengan mudah membuang sampah

Untuk antisipasi bertambahnya sampah, pihak pengelola menyiapkan puluhan kantong plastik yang disebar di area pemakaman.

Pengawas TPU Tanah Kusir, Sobari mengatakan, pihaknya telah menyiapkan 70 kantong plastik tambahan untuk tempat sampah peziarah.

"Kami sediakan di setiap radius 200 meter, sehingga pengunjung dapat dengan mudah membuang sampah di sini," kata Sobari, Selasa (27/6).

Bukan hanya masalah kebersihan, hari ini, jumlah peziarah diperkirakan meningkat hingga 50 persen dari hari biasanya. Sehingga kantong parkir yang yang ada di TPU tidak mencukupi.

"Agar tidak semrawut, warga turut membantu peziarah memarkirkan kendaraan dan menata kendaraanya. Jadi di wilayah ini tidak macet, meski banyak kendaraan yang pakir," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pedagang Tabur Bunga di TPU Karet Bivak Raup Keuntungan

Omzet Penjual Bunga di TPU Karet Bivak Meningkat

Senin, 26 Juni 2017 2433

TPU Kampung Mangga Dipadati Ratusan Peziarah

TPU Kampung Mangga Dipadati Peziarah

Minggu, 25 Juni 2017 4748

TMR Buka Sarana Edukasi Egg Display

TMR Buka Sarana Edukasi Egg Display

Senin, 26 Juni 2017 2137

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks