Jumat, 16 Juni 2017 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 4204
(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)
Rencana Pusat Pelatihan Seni Budaya (PPSB) Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) DKI Jakarta untuk membentuk koperasi batik di Unit Pelaksana (UP) PPSB Jakarta Timur, terus dimatangkan.
Kepala PPSB DKI Jakarta, Budiyanto mengatakan, untuk mematangkan rencana itu pihaknya sudah menggelar penyuluhan kepada calon anggota yang terdiri dari komunitas dan alumni peserta pelatihan seni rupa membatik.
"Komunitas itu berasal dari warga Rusun Cipinang Besar Selatan, Rusun Pulo Gebang, guru SD dan kader PKK Kelurahan Pondok Kelapa," ujarnya, Jumat (16/6).
Dia berharap, pembentukan koperasi batik di Jakarta Timur ini akan menjadi embrio pembentukan koperasi serupa di seluruh wilayah Ibukota.
"Peran kita lebih pada pendampingan dan memfasilitasi pelaksanaan pelatihan sumber daya manusia (SDM) m
aupun pemasarannya," tandas Budiyanto.