Kamis, 28 Agustus 2014 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Widodo Bogiarto 2838
(Foto: doc)
Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo mengaku akan segera mengecek armada Transjakarta yang terbakar pada Kamis (28/8) sekitar pukul 07.30 di Halte Masjid Agung Al Azhar, Jl Sisingamangaraja, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
"Saya akan cek dulu, yang kemarin terbakar pembelian tiga tahun lalu," kata Jokowi di Balaikota.
Mantan Walikota Solo ini berjanji akan lebih dulu menggali informasi sebanyak-banyaknya terkait bus Transjakarta yang terbakar tersebut. "Yang ini saya nggak tau pembelian tahun berapa, saya akan cek dulu, baru saya ngomong," ujarnya.
Seperti diketahui, bus Transjakarta ekspres TJ 002 jurusan Kalideres - Blok M terbakar tepat di Halte Masjid Agung Al Azhar pagi tadi.
Kepala UP Transjakarta, Pargaulan Butar Butar mengatakan, bus Transjakarta yang terbakar di Halte Masjid Al Azhar merupakan bus buatan Tiongkok yang dibeli menggunakan APBD DKI tahun 2013. Bus tersebut dikelola langsung oleh UP Transjakarta.
Dikatakan Pargaulan, bus naas tersebut bermerk Yutong. Selama ini ada 10 unit bus Transjakarta ekspres yang beroperasi melayani jurusan Kalideres - Blok M.